DKPP Sumenep Sabet Juara Terbaik Sikomandan

Plt DKPP Sumenep Arif Firmanto menerima penghargaan dari Kepala Dinas Peternakan Jatim Indyah Aryani di Hotel Grand Dafam Surabaya. Selasa (16/11/21)

Labumi.id, Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur berhasil mendapatkan penilaian terbaik dalam ajang lomba Program Sikomandan atau Sapi Kerbau Komoditas Andalan Negeri yang diluncurkan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) awal tahun 2020 lalu.

Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Kabupaten Sumenep, Arif Firmanto menerima penghargaan terbaik atas konsistensinya dalam melaksanakan pemeriksaan kebuntingan sapi sebagai upaya dalam meningkatkan populasi ternak di Sumenep dalam mendukung program pengembangan sapi Inseminasi Buatan atau Sapi Kerbau Komoditas Andalan Negeri (Sikomandan).

Penghargaan ini diberikan langsung oleh Kepala Dinas Peternakan Jatim Indyah Aryani kepada Plt DKPP Sumenep di Hotel Grand Dafam Surabaya. Selasa (16/11/21).

“Alhamdulillah, DKPP Sumenep mendapat penilaian sebagai juara terbaik pertama di Jawa Timur dalam konsistensi, dan yang terbaik untuk pelaksanaan pemeriksaan kebuntingan sapi mendukung program Sikomandan,”jelas Arif,  Selasa, 16 November 2021.

Dia berharap dalam beberapa tahun ke depan produksi ternak sapi dan kerbau di Kabupaten Sumenep terus mengalami peningkatan, sejalan dengan keberhasilan Sikomandan yang jadi andalan pemerintah. Selain itu dia juga berharap dapat melakukan terobosan baru demi memaksimalkan program peternakan sehingga bisa mewujudkan swasembada daging di Sumenep.

“Intinya, kita harus selalu memiliki terobosan inovatif untuk menopang program peternakan,” jelasnya.

Keberhasilan yang diterima hari ini, menurut dia tidak terlepas dari kerja keras semua pihak, seperti kinerja pelayanan, petugas paramedik, dan seluruh pegawai DKPP dan Bupati Sumenep.

“Saya sangat bersyukur atas penghargaan ini, keberhasilan ini adalah keberhasilan bersama para pegawai DKPP yang giat bekerja maksimal,” tambahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *