Other  

Terang-terangan, Kiai Abdrurahem Usymuni Mengaku Rumahnya Dijadikan Tempat Deklarasi Karena Anti PDIP

Labumi.id, Kiai Abdurrahem Usymuni, Pengasuh Pondok Pesantren Al Usymuni, Terate, Pandian, Sumenep, Madura Jawa Timur mengaku terang-terangan kenapa rumahnya dijadikan tempat deklarasi pemenangan Fattah Jasin- Kiai Ali Fikri dalam Pilkada Sumenep 2020, Sabtu, 1 Agustus 2020.

Padahal masyarakat setempat tahu Dewi Khalifah atau Nyai Eva yang jadi pasangan Ahmad Fauzi masih ada ikatan darah dengan Kiai Adurrahem. Nyai Eva masih terhitung keponakan, karena Kiai Abdurrahem saudara kandung dengan Aqidah Usymuni, ibunda Nyai Eva.

“Tau sendiri kan, Eva di dukung saya dua kali, karena saya menginginkan. Ternyata sekarang Eva jalan sendiri lewat PDIP, dan tanpa minta petunjuk kepada saya,”kata Kiai Abdurrahem, Sabtu, 1 Agustus 2020.

Alasan itu kemudian yang membuat dirinya memilih tidak mendukung Eva. Tapi alasan lainnya yang lebih prinsipil bagi Kiai Abdurrahem karena dirinya anti PDIP.

“Maaf, saya tak dukung Eva, karena saya tak mau dengan PDIP,”paparnya.

Kiai Kharismatik dan nyentrik ini lalu menyatakan hubungannya dengan Fattah Jasin. Ada ikatan famili antara istrinya dan Fattah Jasin yang masih keturunan ningrat keraton Sumenep. Untuk itu, dia berjanji akan mendukung Fattah Jasin dan Kiai Ali Fikri Warits dengan habis-habisan. Termasuk kesiapan rumahnya dijadikan tempat deklarasi pemenangan.

Sekarang 250 Kiai di Sumenep dan Pamekasan, sekaligus ribuan jamaah akan beristighasah akan hadir dirumahnya untuk kemenangan Gus Acing-Mas Kiai Fikri. (Khairul Amin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *