KPU Butuh Tambahan Rp. 21 Miliar  Untuk Pilbub Sumenep

Labumi. id, Anggaran pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Sumenep, Madura, Jawa Timur tahun 2020 yang dibutuhkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) membengkak hingga Rp. 21 Miliar. Pasalnya, ditengah pandemi covid-19 pelaksanaan tahapan harus menyesuaikan dengan protokol kesehatan.

Sebelumnya, hasil rapat dengar pendapat antara KPU RI bersama Pemerintah dan DPR pelaksanaan tahapan Pemilihan Kepala dan Wakil Kepala Daerah (Pilkada) 2020 diputuskan untuk dilanjutkan, setelah dihentikan karena pandemi covid-19. Sedangkan pemungutan dan penghitungan suara dijadwal 9 Desember dari awalnya 23 September 2020.

”Untuk kelanjutan tahapan belum dimulai, tapi kami diminta untuk membuat perkiraan mengenai kebutuhan anggaran karena tahapan pemilu akan berjalan ditengah pandemi covid-19,” ungkap Komisioner Devisi Perencanaan dan Data KPU Sumenep, Syaifur Rahman, Selasa (9/6/2020).

Hasilnya, lanjut dia, kebutuhan biaya pelaksanaan tahapan diperkirakan membengkak dari awalnya Rp. 60, 7 miliar menjadi Rp. 80, 8 miliar. Tambahan kebutuhan anggaran tersebut dikarenakan banyaknya kebutuhan yang perlu disiapkan KPU. Terutama disejumlah tingkatan penyelenggara baik di KPU sendiri maupun Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS), hingga Tempat Pemungutan Suara (TPS).

”Misalnya di TPS saja, harus disediakan sarana cuci tangan, tisu, kemudian masker bagi pemilih yang tidak membawa masker termasuk logistik lainnya. Tisu saja diperkirakan memakan anggaran Rp. 100 juta untuk 2500 TPS dengan asumsi 4 tisu tiap TPS,” terang Syaiful.

Menurutnya, tambahan kebutuhan dana Pilbup itu akan disampaikan ke KPU RI guna menjadi bahan pembahasan bersama Pemerintah supaya disiapkan di APBN. APBD Kabupaten tidak mungkin mengakomudir kebutuhan anggaran tersebut.

”Kepastian anggaran tersebut juga menjadi dasar KPU RI untuk melanjutkan tahapan Pilkada ditengah pandemi covid-19 tanggal 9 Desember 2020, mendatang” pungkasnya. (Doest)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *