Dinas Pendidikan Sumenep; Sekolah Libur, Tapi KBM Tetap Berjalan

Labumi.id, Meski Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep Madura, Jawa, Timur, mulai tanggal 16-29 Maret 2020 meliburkan sekolah untuk mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 sebagaimana Surat Edaran (SE) yang dikeluarkan Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, namun kegiatan belajar mengajar tetap dilakukan dengan cara alternatif lain.

Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) tetap aktif dilakukan di seluruh sekolah yang ada di ujung timur pulau Madura ini. Akan tetapi sistem KBM nya bukan lagi di sekolah, melainkan melalui online, kata Carto, Kepala Dinas Pendidikan kabupaten Sumenep, 18/03/2020.

“Kegiatan belajar mengajar tetap berjalan, tetapi sistem yang dilakukan melalui online, seperti WhatsApp. Jadi guru memberikan materi terhadap anak didiknya melalui grup WhatsApp,”ungkapnya.

Meski demikian, Carto menghimbau terhadap para guru dan orang tua siswa khususnya agar tetap menjaga dan memantau anaknya dalam mengaplikasikan handphone yang dimiliki agar tidak disalahgunakan.

“Perlu ada pemantauan khusus dari orang tua siswa, sebab dikwatirkan para anak didik bukan malah belajar materi yang diberikan gurunya,”imbaunya.

Bagi siswa yang belum mempunyai handphone, kadis murah senyum ini kepada wartawan yang hadir mengatakan bahwa guru yang bersangkutan akan mengantarkan materi pembelajarannya ke rumah siswa.

“Ada juga cara lain yang di lakukan sejumlah guru yakni dengan meminjamkan hp nya ke siswa. Artinya di sini guru mengalah demi keberlangsungan KBM,” paparnya.

Mantan Kepala Disparbudpira ini mengatakan bahwa untuk ujian Sekolah Menengah Pertama diliburkan, tetapi untuk Ujian Nasional Basis Komputer tetap berlanjut seperti biasanya,’’ tutupnya. (Khairul Amin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *